Selasa, 17 Maret 2015

Rute dan Tarif Angkutan Pemadu Moda Bandara di Indonesia

Majalahtransportasi.com - Berikut merupakan daftar rute dan tarif angkutan pemadu moda di beberapa bandara di Indonesia. Transportasi umum dari dan ke bandara merupakan salah satu sarana yang sangat dibutuhkan masyarakat untuk dapar mengakses bandara di wilayahnya. Mengingat pentingnya sarana transportasi ini, banyak bandara di Indonesia yang telah menggandeng baik pihak perusahaan swasta atau BUMN untuk turut berpartisipasi dalam pengadaan sarana transportasi ini. 

Angkutan Pemadu Moda Bandara adalah sarana transportasi umum yang menghubungkan bandara dengan kota atau wilayah lain di sekitarnya. Angkutan ini umumnya menggunakan armada bus, baik itu bus besar maupun bus medium. Selain menggunakan armada bus juga ada yang menggunakan armada mobil travel dan kereta api. Untuk Bandara yang telah terhubung dengan jalur kereta api sebagai sarana transportasi penumpangnya saat ini baru dijumpai di Kota Medan yang menghubungan Kota Medan dengan Bandara Kualanamu.

angkutan umum bandara di Indonesia

Rute dan Tarif Angkutan Pemadu Moda

ACEH
Bandara Sultan Iskandar Muda - Kota Banda Aceh : Rp 20.000 (DAMRI)

MEDAN
Bandara Kualanamu - Amplas : Rp 15.000 (DAMRI)
Bandara Kualanamu - Carefour : Rp 20.000 (DAMRI)
Bandara Kualanamu - Stabat : Rp 50.000 (DAMRI)
Bandara Kualanamu - Langkat: Rp 50.000 (DAMRI)
Bandara Kualanamu - Binjai : Rp 40.000 (ALS)
Bandara Kualanamu - Gagak Hitam : Rp 20.000 (ALS)
Bandara Kualanamu - Cemara : Rp 20.000 (Almasar)
Bandara Kualanamu - Kota Medan : Rp 100.000 (Kereta Bandara/ Rail Link)

BATAM
Bandara Hang Nadim - Batu Aji : Rp 22.000 (DAMRI)
Bandara Hang Nadum - Jodoh : Rp 22.000 (DAMRI)

PADANG
Bandara Minangkabau International Airport - Kota Padang : Rp 25.000 (DAMRI)

JAMBI
Bandara Sultan Taha - Kota Jambi : Rp 40.000 (DAMRI)

PALEMBANG
Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II - Prabumulih : Rp 75.000 (DAMRI)

PANGKAL PINANG, BANGKA
Bandara Depati Amir - Muntok : Rp 70.000 (DAMRI)
Bandara Depati Amir - Jebus : Rp 70.000 (DAMRI)
Bandara Depati Amir - Toboali : Rp 70.000 (DAMRI)
Bandara Depati Amir - Sungailiat : Rp 40.000 (DAMRI)

JAKARTA
Bandara Soekarno Hatta - Jakarta, Bogor, Bekasi, dll : Damri Bandara Soekarno Hatta
Bandara Soekarno Hatta - Depok, Cileungsi, Cililitan : Bus Pemadu Moda Bandara Soekarno Hatta
Bandara Soekarno Hatta - Bandung : Rp 115.000 (PRIMAJASA)

SOLO
Bandara Adi Sumarmo - Pusat Kota Solo - Palur: Rp 4.500 (Batik Solo Trans)

YOGYAKARTA
Bandara Adi Sucipto - Magelang : Rp 50.000 (DAMRI)
Bandara Adi Sucipto - Purworejo : Rp 50.000 (DAMRI)
Bandara Adi Sucipto - Kebumen : Rp 60.000 (DAMRI)
Bandara Adi Sucipto - Purwokerto : Rp 75.000 (EFISIENSI)
Bandara Adi Sucipto - Cilacap : Rp 75.000 (EFISIENSI)
Bandara Adi Sucipto - Pusat Kota Yogyakarta : Rp 4.000 (Trans Jogja)

SURABAYA
Bandara Juanda - Terminal Bungurasih : Rp 25.000 (DAMRI)
Bandara Juanda - Tanjung Perak : Rp 40.000 (DAMRI)
Bandara Juanda - Gresik : Rp 45.000 (DAMRI)

BANYUWANGI
Bandara Blimbingsari - Genteng : Rp 30.000 (DAMRI)
Bandara Blimbingsari - Ketapang : Rp 40.000 (DAMRI)

MATARAM
Bandara International Lombok - Selaparang : Rp 25.000 (DAMRI)
Bandara International Lombok - Senggigi : Rp 35.000 (DAMRI)

MAKASSAR
Bandara Sultan Hasanuddin - Karebosi : Rp 27.000 (DAMRI)

MANADO
Bandara Samratulangi - Tomohon : Rp 40.000 (DAMRI)
Bandara Samratulangi - Kotamobagu :Rp 75.000 (DAMRI)
Bandara Samratulangi - Amurang : Rp 50.000 (DAMRI)
Bandara Samratulangi - Boulevard : Rp 25.000 (DAMRI)
Bandara Samratulangi - Bitung : Rp 40.000 (DAMRI)

PONTIANAK
Bandara Supadio Pontianak - Terminal Antar Lintas Batas Negara, Ambawang: Rp 35.000 (DAMRI)

GORONTALO
Bandara Jallaluddin - Pelabuhan Ferry : Rp 35.000 (DAMRI)

AMBON
Bandara Pattimura - Kota Ambon : Rp 35.000 (DAMRI)

JAYAPURA
Bandara Sentani - Jayapura : Rp 55.000 (DAMRI)

*Tarif per Februari 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar